Senin, 06 Februari 2017


Contoh media ajar biografi



KILAS PANDANG PELAKSANAAN PRAKRIN




































ANALISIS KI KD BAHASA INDONESIA KELAS XI

TEKS EKSPLANASI





1.    Contoh Teks Eksplanasi
a. Definisi teks eksplanasi
Teks Eksplanasi adalah teks yang menjelaskan tentang proses terjadinya atau terbentuknya suatu fenomena alam atau sosial. Pada teks eksplanasi, sebuah peristiwa timbul karena ada peristiwa lain sebelumnya dan peristiwa tersebut mengakibatkan peristiwa yang lain lagi sesudahnya. Struktur teksnya adalah pernyataan umum, urutan alasan logis.
b. Contoh teks eksplanasi
Contoh teks eksplanasi, seperti proses terjadinya gerhana bulan, proses terjadinya hujan, proses terjadinya polusi tanah, proses rusaknya paru-paru karena asap rokok, dsb.

Perhatikan contoh  teks eksplanasi ‘Gempa Bumi’ di bawah ini!
Gempa Bumi
            Gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi karena pergerakan lapisan batu bumi yang berasal dari dasar atau bawah permukaan bumi. Peristiwa alam itu sering terjadi di daerah yang berada dekat dengan gunung berapi dan juga di daerah yang dikelilingi lautan luas.
            Gempa bumi terjadi karena pergeseran lapisan bawah bumi dan letusan gunung yang dahsyat. Selain itu,  gempa bumi terjadi begitu cepat dengan dampak yang begitu hebat. Oleh karena itu, akibat yang ditimbulkan sangat luar biasa. Getaran gempa bumi sangat kuat dan merambat ke segala arah sehingga dapat menghancurkan bangunan dan menimbulkan korban jiwa.
 Berdasarkan penyebab terjadinya, gempa bumi dapat digolongkan menjadi dua, yaitu gempa tektonik dan gempa vulkanik. Gempa tektonik tejadi karena lapisan kerak bumi menjadi genting atau lunak sehingga mengalami pergerakan. Teori “Tektonik Plate” berisi penjelasan bahwa bumi kita ini terdiri atas beberapa lapisan batuan. Sebagian besar daerah lapisan kerak ini akan hanyut dan mengapung di lapisan, seperti halnya salju. Lapisan ini bergerak sangat perlahan sehingga terpecah-pecah dan bertabrakan  satu dengan yang lainnya. Itulah sebabnya mengapa gempa bumi terjadi. Sementara itu, gempa bumi vulkanik terjadi karena adanya letusan gunung berapi yang sangat dahsyat. Gempa vulkanik ini lebih jarang terjadi jika dibandingkan dengan gempa tektonik.
Gempa dapat terjadi kapan saja, tanpa mengenal musim. Meskipun demikian, konsentrasi gempa cenderung terjadi di tempat-tempat tertentu saja, seperti pada batas Plat Pasifik. Tempat ini dikenal dengan lingkaran api karena banyaknya gunung berapi.

2.    Struktur Teks Eksplanasi
Text Box: Pernyataan UmumSetelah membaca teks “Gempa Bumi” itu, kamu tentu menemukan bagian-bagian yang berupa pernyataan umum (pembukaan), deretan penjelasan (isi), dan interpretasi/penutup (tidak harus ada). Bagian-bagian itu menjadi bangunan teks, eksplanasi seperti yang tampak pada bagan berikut.
Text Box: STRUKTUR TEKS EKSPLANASI 




  1. Pernyataan Umum
1)    Berisi satu statemen umum tentang suatu topik, yang akan dijelaskan proses keberadaannya, proses terjadinya, proses keberadaannya, proses terjadinya, proses terbentuknya, dsb.
2)    Harus bersifat ringkas, menarik, dan jelas, yang mampu membangkitkan minat pembaca untuk membaca detailnya.
  1. Deret Penjelas
1)   Berisikan tentang detail penjelasan proses keberadaan, proses terjadinya.
2)   Sangat relatif untuk menjawab pertanyaan ‘bagaimana’, yang jawabannya berupa statemen atau yang jawabannya berupa pernyataan
3)   Dimungkinkan mengingat proses perlu dijelaskan bertahap, pertama, kedua, ketiga, dsb. atau pertama, berikutnya, terakhir.
  1. Penutup/Interpretasi
Berisikan kesimpulan atau pernyataan tentang topik/proses yang dijelaskan.



Contoh mengidentifikasi struktur teks eksplanasi
Gempa Bumi

Pernyataan Umum
 Right Brace:  Gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi karena pergerakan lapisan batu bumi yang berasal dari dasar atau bawah permukaan bumi. Peristiwa alam itu sering terjadi di daerah yang berada dekat dengan gunung berapi dan juga di daerah yang dikelilingi lautan luas.

     Gempa bumi terjadi karena pergeseran lapisan bawah bumi dan letusan gunung yang dahsyat. Selain itu,  gempa bumi terjadi begitu cepat dengan dampak yang begitu hebat. Oleh karena itu, akibat yang ditimbulkan sangat luar biasa. Getaran gempa bumi sangat kuat dan merambat ke segala arah sehingga dapat menghancurkan bangunan dan menimbulkan korban jiwa.
Deret Penjelas
  Berdasarkan penyebab terjadinya, gempa bumi dapat digolongkan menjadi dua, yaitu gempa tektonik dan gempa vulkanik. Gempa tektonik tejadi karena lapisan kerak bumi menjadi genting atau lunak sehingga mengalami pergerakan. Teori “Tektonik Plate” berisi penjelasan bahwa bumi kita ini terdiri atas beberapa lapisan batuan. Sebagian besar daerah lapisan kerak ini akan hanyut dan mengapung di lapisan, seperti halnya salju. Lapisan ini bergerak sangat perlahan sehingga terpecah-pecah dan bertabrakan  satu dengan yang lainnya. Itulah sebabnya mengapa gempa bumi terjadi. Sementara itu, gempa bumi vulkanik terjadi karena adanya letusan gunung berapi yang sangat dahsyat. Gempa vulkanik ini lebih jarang terjadi jika dibandingkan dengan gempa tektonik.
Interpretasi
 Gempa dapat terjadi kapan saja, tanpa mengenal musim. Meskipun demikian, konsentrasi gempa cenderung terjadi di tempat-tempat tertentu saja, seperti pada batas Plat Pasifik. Tempat ini dikenal dengan lingkaran api karena banyaknya gunung berapi.

3.    Ciri Bahasa Teks Eksplanasi
Setelah mengidentifikasi struktur teks eksplanasi ‘Gempa Bumi’ kalian akan belajar tentang ciri bahasa teks Eksplanasi. Ciri bahasa teks eksplanasi adalah sebagai berikut.
  1. Fokus pada hal umum (generic), bukan partisipan manusia (nonhuman participants), misalnya gempa bumi, banjir, hujan, dan udara.
  2. Dimungkinkan menggunakan istilah ilmiah
  3. Menggunakan konjungsi waktu atau klausal, misalnya jika, bila, sehingga, sebelum, pertama dan kemudian.
  4. Bahasanya ringkas menarik dan jelas
Contoh mengidentifikasi ciri bahasa teks “Gempa Bumi”
Gempa Bumi
            Gempa bumi adalah getaran atau guncangan yang terjadi karena pergerakan lapisan batu bumi yang berasal dari dasar atau bawah permukaan bumi. Peristiwa alam itu sering terjadi di daerah yang berada dekat dengan gunung berapi dan juga di daerah yang dikelilingi lautan luas.
            Gempa bumi terjadi karena pergeseran lapisan bawah bumi dan letusan gunung yang dahsyat. Selain itu,  gempa bumi terjadi begitu cepat dengan dampak yang begitu hebat. Oleh karena itu, akibat yang ditimbulkan sangat luar biasa. Getaran gempa bumi sangat kuat dan merambat ke segala arah sehingga dapat menghancurkan bangunan dan menimbulkan korban jiwa.
 Berdasarkan penyebab terjadinya, gempa bumi dapat digolongkan menjadi dua, yaitu gempa tektonik dan gempa vulkanik. Gempa tektonik tejadi karena lapisan kerak bumi menjadi genting atau lunak sehingga mengalami pergerakan. Teori “Tektonik Plate” berisi penjelasan bahwa bumi kita ini terdiri atas beberapa lapisan batuan. Sebagian besar daerah lapisan kerak ini akan hanyut dan mengapung di lapisan, seperti halnya salju. Lapisan ini bergerak sangat perlahan sehingga terpecah-pecah dan bertabrakan  satu dengan yang lainnya. Itulah sebabnya mengapa gempa bumi terjadi. Sementara itu, gempa bumi vulkanik terjadi karena adanya letusan gunung berapi yang sangat dahsyat. Gempa vulkanik ini lebih jarang terjadi jika dibandingkan dengan gempa tektonik.
Gempa dapat terjadi kapan saja, tanpa mengenal musim. Meskipun demikian, konsentrasi gempa cenderung terjadi di tempat-tempat tertentu saja, seperti pada batas Plat Pasifik. Tempat ini dikenal dengan lingkaran api karena banyaknya gunung berapi.

Keterangan:
Identifikasi ciri bahasa teks tersebut sesuai dengan penanda warna pada setiap masing-masing opsi kebahasaaan.
a.    Fokus pada hal umum (generic), bukan partisipan manusia (nonhuman participants), misalnya gempa bumi, banjir, hujan, dan udara.
b.    Dimungkinkan menggunakan istilah ilmiah.
c.    Menggunakan konjungsi waktu atau klausal, misalnya jika, bila, sehingga, sebelum, pertama dan kemudian.
d.   Bahasanya ringkas menarik dan jelas.

4.    Tujuan Teks Eksplanasi
Eksplanasi digunakan untuk memperhitungkan mengapa sesuatu menjadi seperti itu. Eksplanasi lebih merupakan proses-proses daripada tentang sesuatu.
Contoh: Tujuan dari teks eksplanasi Gempa Bumi adalah untuk menjelaskan proses/fenomena terjadinya gempa bumi.

Senin, 23 Januari 2017

TUGAS SISWA TEKS CERITA ULANG

https://www.youtube.com/watch?v=1Z7718zZpVg

https://www.youtube.com/watch?v=C2f9cD2fpbE


https://www.youtube.com/watch?v=7bGAumujUSM

https://www.youtube.com/watch?v=GlKVL1YqTLw

https://www.youtube.com/watch?v=3w4y-z7RtXI

 https://www.youtube.com/watch?v=uXDe8LjFCjM

https://www.youtube.com/watch?v=RXuUTIk6c0o

https://www.youtube.com/watch?v=llswnUdgj_0

MATERI TEKS CERITA ULANG



Pengertian Teks Cerita Ulang
Teks Cerita ualng adalah sebuah teks yang menceritakan kepada pembaca mengenai sebuah cerita, aksi, atau aktivitas lampau. Tujuan komunikatifnya adalah melaporkan peristiwa, kejadian, atau kegiatan yang terjadi pada waktu lampau dalam sebuah urutan secara kronologis untuk menghibur atau memberikan informasi kepada pembaca.

Jenis Teks Cerita Ulang
Ada banyak jenis teks cerita ulang, diantaranya yaitu:
  1. Teks Berita.
  2. Cerita Pengalaman.
  3. Biografi.
  4. Autobiografi.
Struktur Teks Cerita Ulang
Struktur teks adalah sebuah gambaran bagaimana sebuah teks dibangun. Adapun struktur yang membagun sebuah teks cerita ulang adalah sebagai berikut.
  1. Orientasi (pengenalan), berisi informasi mengenai siapa,dimana, dan kapan peristiwa atau kegiatan itu terjadi dimasa lampau.
  2. Insiden, merupakan rekaman peristiwa yang terjadi yang biasanya disampaikan dalam urutan kronologis.
  3. Resolusi, berisi komentar pribadi penulis tentang peristiwa atau kejadian yang sedang diceritakan.
Ciri Kebahasaan Teks Cerita Ulang
Ciri kebahasaan yang terdapat pada teks cerita ulang adalah penggunaan konjungsi subordinatif waktu dan verba tingkah laku. Untuk jelasnya sebagai berikut.
  1. Menggunakan kata yang menunjukkan siapa, apa, kapan, di mana, bagaimana.
  2. Verba tingkah laku, adalah verba yang mengacu pada sikap yang dinyatakan dengan ungkapan verbal (bukan sikap mental yang tidak tampak). Seperti kata mengambil pada kalimat.
  3. Keterangan waktu lampau, adalah kata keterangan waktu yang menyatakan waktu lampau atau yang sudah terjadi . Contohnya seperti pernah, sering, biasanya, pagi-pagi, malam-malam, sesudah, sebelum, kemarin, sejak, dari, dan sebagainya.
  4. Menggunakan kata yang menunjukan tempat dan waktu.

Contoh Teks Cerita Ulang

Kejahatan Hipnotis Terjadi di Gerai ATM
Orientasi
Kemarin, seorang ibu rumah tangga nyaris menjadi korban kejahatan hipnotis yang terjadi di sebuah ATM. Peristiwa itu terjadi ketiak ibu tersebut akan mengambil uang  di ATM. Beberapa saat kemudian kawanan perampok yang berjumlah dua orang dengan modus hipnotis tersebut juga masuk ke dalam loket ATM yang terletak di SPBU Binong, Kabupaten Tanggerang.

Insiden 1
Di dalam loket ATM tersebut, pelaku mengarahkan korbannya untuk mengambil uang dengan jumlah banyak. Akan tetapi, aksinya tersebut dicurigai oleh suami korban yang ketika itu menunggu diluar loket ATM. Melihat istrinya dikerumuni dua orang pria, suaminya tersebut kemudian melabrak pelaku. Karena ketahuan, kemudian pelaku kabur meninggalkan loket ATM, termasuk mobil yang dipainya.

Insiden 2
Labrakan suami korban tersebut, mengundang warga lainnya hingga mengejar pelaku yang lari ke perumahan Central Karawaci. Tetapi, setelah dicari oleh warga, pelaku tidak berhasil ditemukan. Polisi yang datang pun sempat mencari namun tidak berhasil menemukan pelaku. Mobil pelaku kemudian dibawa ke Mapolsek Curug. Kepolisian sektor Curug terus melakukan pengejaran terhadap pelakuhipnotis yang sering beraksi di loket Anjungan Tunai Mandiri (ATM).

Resolusi
Peristiwa tersebut merupakan salah satu modus kejahatan di ATM. Di zaman sekarang, hidup yang semakin berat memunculkan kreativitas kejahatan yang beranekaragam. Kejahatan di ATM yang makin marak dengan berbagai modusnya ini, menuntut penggunanya untuk semakin waspada dan tidak mudah percaya kepada orang yang baru ditemuinya.